Pages

Tuesday, December 6, 2016

Wisata Sri Gethuk dan Pantai Nglambor di Gunung Kidul, D.I.Yogyakarta

YOOO!!!
Tanggal 1 sampai tanggal 4 desember 2016 gue pergi jalan-jalan ke kota YOGYAKARTA!!! bersama teman-teman gue, Banu, Septian (Jon), Reza (Bejo). Gue jalan dari Tangerang sekitar jam setengah 5 sore naik mobil pribadi punya temen gue si Bejo.

Di hari pertama gue jalan di hadang oleh macetnya kota Jakarta, macet sampai di daerah TB. Simatupang, abis itu udah lancar lagi. Dalam perjalanan sempet berenti di rest area untuk istirahat, isi tenaga buat sisa perjalanan ke Jogja.

Kondisi jalanan yang gue lalui untuk ke Jogja itu cukup menguji kesabaran ya, selain jauh, jalanannya setelah kita melalui jalan tol itu banyak yang berlubang, jadi kita yang di belakang sulit untuk tidur. hahaha

Di hari pertama gue ke Jogja ini tujuan utamanya adalah ke daerah wisata Gunung Kidul, pertama ke Sri Gethuk namun sayang, Sri Gethuknya gak bisa kita masuki soalnya air sungainya lagi naik, jadi banjir di Sri Gethuknya....

Gak kehabisan akal karena hari masih panjang, gue dan kawan-kawan pergi ke daerah wisata di Gunung kidul yang lainnya, yaitu Pantai Nglambor, Kenapa? karena gue & teman-teman lagi mau yang seger-seger kaya berenang gitu jadilah kita ke pantai Nglambor.

Dalam perjalanan ke pantai Nglambor, kita sempet mampir ke pantai Siung. Mampir ini sunggur tidak di sengaja, soalnya jalanan yang bisa di lalui mobil berujung di pantai Siung, jadilah kita ke sana.

Di pantai Siung mirip dengan pantai Nglambor, banyak karang, bukit-bukit, tempat makan dll. Banyak bule juga yang berkunjung ke sana. pas kita ke sana ada orang-orang menggunakan tenda di pantai, kayaknya sih mereka mau nginep gitu.

Di pantai Siung kita tanya orang sekitar cara untuk ke pantai Nglambor, Dan ternyata pantai Nglambor itu tidak bisa di lalui oleh mobil, hanya bisa di lalui motor. Dan lokasinya pun sudah terlewat oleh kita. hahaha

Setelah kita tanya-tanya, gue dan kawan-kawan balik lagi untuk ke pantai Nglambor. Kita turun dari mobil, sekejap mata, tukang ojek yang menawarkan jasa ke pantai Nglambor langsung berdatangan. Mau tidak mau kita sewa. 1 kali perjalanan seharga 5000 Rupiah, murah lah. Diantarlah kita ke pantai Nglambor sama abang ojek.

Sesampainya di sana, gue di suguhin sama pemandangan yang sangat indah. langit cerah, laut biru, bukit & tebing menghiasi, pokoknya bagus lah. Turun dari ojek kita langsung ke BNS (Bintang Nglambor Sentosa) karena kita sebelumnya sudah survey gitu di Instagramnya BNS.

Untuk biaya snorkling di BNS itu 50 ribu rupiah. Itu sudah lengkap termasuk foto. Sayangnya pas kita dateng itu katanya air lautnya lagi keruh, jadi hasil kurang maksimal. Cuma semua sudah terbayarkan dengan indahnya pemandangan Nglambor.

Buat kalian yang suka sama video jalan-jalan gue ini silahkan di share video ini. hehe
jangan lupa like, comment & subscribe channel gue ya! Terima kasih.


No comments:

Post a Comment